MINING INVESTMENT ASIA
Mining Investment Asia adalah konferensi & pameran (conference & exhibition) investasi pertambangan dan peningkatan modal terkemuka di Asia Tenggara. Konferensi & pameran ini akan mempertemukan tokoh-tokoh paling berpengaruh dan inovatif pada bidang investasi pertambangan, peningkatan modal, dan teknologi terkemuka di kawasan ini seperti, kepala perusahaan pertambangan, perwakilan dari otoritas eksekutif regional, dana investasi, bank, asosiasi industri, perusahaan jasa, dan produsen peralatan.
Mining Investment Asia Conference &
Exhibition ini juga tidak hanya berfokus pada tren pertambangan dan
topik investasi. Beberapa topik yang ikut di-highlight pada event ini
adalah inovasi teknologi terbaru yang akan berperan dalam pengembangan
industri pertambangan dan juga tren & peluang batu bara, yang
memainkan peran penting dalam perekonomian Asia. Hal ini mencakup
peluang eksplorasi dan investasi, prospek komoditas, perkiraan harga,
pembiayaan pertambangan, peluang batu bara di Asia, dan teknologi baru.
Ada pun diskusi mengenai penggunaan logam dalam pembuatan baterai, CSR,
kesehatan & keselamatan, dan sustainability.
Event menarik ini akan diadakan 12 – 13
Oktober 2021. Untuk edisi kali ini, Mining Investment Asia Conference
& Exhibition akan dilakukan secara hybrid. Yakni secara offline yang
berlokasi di Singapura, sekaligus online dengan platform virtual.
Sistem hybrid ini digunakan untuk menjaring audiens Asia dan global yang
lebih luas di lingkungan bisnis baru.
Konferensi dan pameran pada bulan Oktober
ini akan didatangi oleh berbagai top decision makers, yaitu 48%
investors & finance, 26% mining, 18% service & supplier, dan 8%
government yang berasal dari 30 negara. Mereka adalah orang-orang paling
berkompeten di bidangnya dan merupakan pengambil keputusan tertinggi di
perusahaan atau pemerintahan. Hal ini merupakan kesempatan besar untuk
dapat membangun professional network dengan rekan kerja dari seluruh
dunia, mendengarkan analisis para ahli, secure deals, dan memperdebatkan
peluang dan tantangan industri terbaru.
Sumber:
- Mining Investment Asia. (2021). 7th Annual Mining Investment Asia Hybrid.(http://www.mininginvestmentasia.com/).
- Mining Investment Asia. (2021). 7th Annual Mining Investment Asia Hybrid. Event Brochure.
Author: Patrasha Permana
Editor: Pelita MS & Ocky Riadi